Hasil MotoGP Argentina 2014 : Marquez terdepan , Lorenzo naik klasemen


 KORANNESIA.com - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez memperkokoh posisi di puncak klasemen dengan raihan 75 Poin setelah finis terdepan di seri ke tiga MotoGP Termas De Rio Hondo,Argentina.(27/4) 2014

Pembalap yang akrab di sapa " Baby Alien " itu melakukan start cukup buruk. di tikungan pertama Marc Marcuez sedikit terdorong keluar sehingga tercecer di barisan ke tujuh, namun ia berhasil menggeber motornya hingga merangkak ke posisi pertama saat finis. Adapun Lorenzo yang sempat memimpin balapan hingga Lap ke 16 sebelum akhirnya Lorenzo di Overtake oleh Dani Pedrosa di lap terakhir sehingga harus puas di posisi 3.

 " saya sangat kelelahan dan susah mempertahankan posisi 2. Akhirnya saya memutuskan untuk bertahan di posisi ke 3 " Ujarnya seperti yang di kutip Motogp.com

Finis di urutan ke tiga membuat Lorenzo naik klasemen ke posisi 7 dengan torehan 22 Poin. Sebelumnya Lorenzo bertengger di Klasemen bawah dengan 6 poin. hal itu disebabkan karena Lorenzo mengalami Crash dan melakukan Jump Start di seri Qatar dan Austin!

Sementara itu The Doctor, harus puas berada di posisi ke 4 setelah bersusah payah melewati Iannone dan Stefan Bradl , Nasib sial di alami Pembalap GO&FUN Honda Gresini Alvaro Bautista ia mengalami Crash dan tak mampu melajutkan Race.
Share on Google Plus

Sudah Baca Yang Ini Belum ?

    Komentar Google +
    Komentar Facebook